CS MAN 1 Kota Mendapat Apresiasi dari Wakamad Bidang Sarana Prasarana

CS MAN 1 Kota Mendapat Apresiasi dari Wakamad Bidang Sarana Prasarana

Cleaning Service (CS) adalah jasa pelayanan yang diberikan untuk membersihkan ruangan–ruangan tertentu, dimana mereka di tempatkan. Pengertian CS dapat dikupas menjadi dua kata yakni bersih dan pelayanan. Bersih sendiri memiliki arti sebagai sebuah kondisi benda atau lokasi yang terbebas dari material yang tidak seharusnya berada di sana. Sementara pelayanan siap sedia melayani dan menyediakan serta mengurus apa yang menjadi kebutuhan dan tanggung jawab sehari-hari dalam bekerja.

“Dalam Bahasa Inggris Cleaning artinya pembersihan dan Service artinya pelayanan, jadi Cleaning Service dapat diartikan sebagai seorang petugas yang memberikan pelayanan kebersihan. Tujuan Cleaning Service adalah untuk menciptakan 5k yaitu kebersihan, kerapian, keindahan, keamanan dan kenyamanan dalam kantor,” ujar Wakamad Bidang Sarana dan Prasarana (Sapras) MAN I Kota Gorontalo Selvia Bilondatu, Senin (21/02/2022) kemarin.

Atas kerja keras yang ditunjukan selama ini, sejumlah CS MAN 1 Kota lanjut Selvia menambahkan, mendapatkan apresiasi yang setinggi-tingginya. MAN 1 Kota sendiri selain memberikan apresiasi kepada para tenaga pendidik atas pengabdiannya selama di madrasah, kepada security sebagai petugas keamanan yang selalu menjaga keamanan didalam lingkungan madrasah, juga memberikan apresiasi kepada sejumlah CS madrasah.

“Apresiasi yang diberikan pun beragam, berdasarkan hasil penilaian yakni ada yang berupa hadiah bingkisan alat rumah tangga, sertifikat penghargaan atau reward serta sejumlah uang. Kesemuanya ini dilakukan oleh Civitas MAN 1 Kota sebagai ucapan terima kasih atas kinerja selama di madrasah sebagai seorang karyawan. Penilaian pemberian penghargaan tersebut  berdasarkan penilain kehadiran, kerajinan, kejujuran dan hasil pekerjaan yang memuaskan serta kemampuan bekerja sama dalam tim,” terangnya.

Sementara itu Kepala madrasah Waris Masuara mengatakan apresiasi yang diberikan kepada CS ini diharapkan dapat menambah motivasi kerja mereka lebih baik lagi di masa akan datang dan pemberian apresiasi ini sebagai bukti kepedulian madrasah terhadap para karyawan yang ada di dalam lingkungan madrasah. "Saya sangat menyambut positif pemberian reward tersebut, karena hal ini semata-mata untuk memacu para karyawan lainnya untuk lebih memperperbaiki kinerjanya," ujar Waris.

“Selamat kepada para karyawan (CS red) yang ada di madrasah atas penghargaan yang diberikan, semoga bermanfaat. Terima kasih tak terhingga kepada seluruh karyawan baik Security, CS maupun tenaga pendidik yang selama ini masih terus memberikan yang terbaik bagi madrasah. Tetap semangat,” sambungnya.

0 Comments

Write a Review

Your email address will not be published. Required fields are marked *